Mengatasi Error 500 Pada WordPress

Cara mengatasi kode error 500 yang sering terjadi pada wordpress, hal ini bisa jadi karena kesalahan kita yang tidak disengaja tanapa kita sadari saar mendevelop website dengan wordpress. Disini kami akan berbagi tips mengetasi masalah ini pada wordpress, semoga bisa membantu anda.

Penyebab Terjadi Error 500 Pada WordPress

Ada beberapa kasus error seperti ini terjadi karena beberapa hal dibawah ini. Anda bisa meninjaunya secara satu persatu.

Directory Installasi WordPress di Cpanel dipindah

Default nya file installasi wordpress berada di directory /public_html/wp/disini, akan tetapi karena ada sebab lain misalnya redirect url, sebagian developer memindahkannya ke directory /public_html/disini ini yang menyebabkan error 500 bahkan tidak bisa logout dan login sama sekali kehalaman wordpress admin.

Mengcustom file .htaccess yang kurang tepat

Sebelum anda melakukan custom file ini, kami sarankan anda untuk membackup terlebih dahulu file aslinya. Ini adalah solusi jika nantinya terjadi masalah error 500.

Bagaimana cara mengatasi masalah ini ?

Dari dua penyebab yang kami paparkan diatas yang menyebabkan error 500, sebenarnya yang terjadi dari kedua penyebab itu adalah file .htaccess yang sudah rusak. untuk bisa mengatasi hal ini, anda harus mengembalikan file .htaccess seperti semula. untuk cara memperbaikinya anda bisa ikuti langkah dibawah ini :

Anda lakukan login ke cpanel dan cari file .htaccess

Lgoin ke cpanel, cari file tersebut, biasanya secara default akan tersedia di directory /public_html/disini.

Edit file .htaccess

Silahkan anda ganti kode di file tersebut dengan kode default dari wordpress dibawah ini , jangan lupa untuk save :

# BEGIN WordPress
<IfModule mod_rewrite.c>
RewriteEngine On
RewriteBase /
RewriteRule ^index\.php$ – [L]
RewriteCond %{REQUEST_FILENAME} !-f
RewriteCond %{REQUEST_FILENAME} !-d
RewriteRule . /index.php [L]
</IfModule># END WordPress

Jika langkah yang anda lakukan sudah benar, anda tinggal cek dengan cara mengunjungi url website anda, dan harusnya tidak terjadi error 500 dan website anda kembali normal. Selalu hati-hati ketika anda mengedit file apapun yang ada di website anda, sebelum edit baisakan untuk membackup terlebih dahulu,hal ini akan mempermudah anda jika sesuatu seperti ini terjadi.


Di tulis oleh: