Pengertian dan Macam – Macam Database yang Harus Anda Ketahui

Anda pasti sering mendengar tentang Database. Berikut adalah pengertian database :

Pengertian Database

Database adalah kumpulan data dalam bentuk tabel, skema, objek, view, query dan sebagainya yang disimpan secara rapi dan sistematis dalam komputer serta dapat diolah dengan program aplikasi sehingga menghasilkan suatu informasi penting.

Database sangat dibutuhkan dalam dunia bisnis terutama yang berhubungan dengan teknologi. Database diperlukan untuk merekap data dan informasi pada suatu bisnis. Dulu, ketika dunia masih belum menggunakan teknologi seperti sekarang, penyimpanan database masih berupa catatan pada kertas dan buku yang tentu saja bisa rusak, robek atau bahkan hilang. Untuk itu, di ciptakanlah database secara layanan teknologi yang lebih aman untuk digunakan. 

Terdapat banyak jenis Database Management System yang bisa Anda pilih untuk menghandle kebutuhan bisnis Anda. Jenis database ini tentu disesuaikan dengan besar atau kecilnya jumlah database yang Anda miliki. 

Berikut adalah macam – macam database yang bisa Anda gunakan : 

1. MySQL

MySQL adalah model database yang bisa digunakan baik oleh perorangan maupun perusahaan. Menggunakannya cukup mudah dan free alias gratis karena tidak memerlukan lisensi dalam penggunaannya. 

MySQL Support dengan bahasa pemrograman seperti C, C#, C++, Delphi, Haskell, Java, JavaScript, Perl, PHP, Python,Ruby dan lainnya.

2. Oracle

Oracle adalah salah satu jenis database yang paling populer di dunia. Namun, jenis ini lebih cocok untuk digunakan oleh perusahaan atau yang memiliki jumlah data cukup besar dan komplek. Tidak seperti sebelumnya, Oracle harus menggunakan lisensi atau berbayar sehingga untuk penggunaannya Anda perlu mengeluarkan biaya. 

3. Microsoft SQL Server

Microsoft selama ini lebih dikenal karena sistem operasinya namun tahukah Anda jika Microsoft juga memiliki database bernama Microsoft SQL Server? Namun sayangnya layanan ini sama seperti Oracle, karena database dari Perusahaan raksasa Microsoft ini juga berbayar sehingga Anda perlu mengeluarkan biaya jika Anda ingin menggunakannya. 

4. PostgreSQL

Database ini memiliki fungsi sebagai database relasional yang dapat digunakan menyimpan serta mengembalikan data dengan aman. Database ini umumnya dipakai pada perangkat macOS namun tidak menutup kemungkinan bagi pengguna lain seperti Windows maupun Linux.

5. Redis

Belajar database tentu tidak mudah namun pada database redis, Anda bisa mempelajarinya dengan mudah karena sudah memiliki dokumentasi yang lengkap sehingga Anda tidak perlu sumber lain untuk belajar. Redis sendiri masuk dalam kategori NoSQL yang berbasis key value store. Menggunakan sistem in-memory sehingga proses pengambilan data lebih cepat. Selain itu, penggunaan Query yang mudah untuk digunakan bisa untuk menyimpan data sederhana dan data yang bersifat kompleks. 

Nah, itulah pengertian database dan jenis-jenisnya yang harus Anda ketahui. Bagi suatu bisnis database tentu sudah menjadi hal yang sangat penting karena semua jenis file, data penting tersimpan. Untuk itu, jangan sampai Anda salah dalam memilih database yang sesuai dengan kebutuhan Anda. 


Di tulis oleh: